SMKN 56, SMKN 27 Jakarta, KSGN: Kaleideskop Trainerkita Jan-Feb 2016


SMKN 56 Jakarta menjadi lokasi pertama saya meninggalkan jejak di tahun 2016, tepatnya tgl 15 Januari 2016 saya ketemu dengan anak-anak hebat calon pengurus OSIS mempertajam kemampuan leadership melalui berbagai permainan dan diskusi.

Berlanjut ke SMKN 27 Jakarta selama dua hari dan di KOMUNITAS SEJUTA GURU NGEBLOG (KSGN) saya sharing tentang membiasakan produktif untuk meninggalkan jejak positif di bumi.

Cerita lengkap tentang training-training, semimar dan diskusi saya bisa dinikmati disini, Nikmati ribuan foto-foto training saya disana, ribuan foto saya lainnya di instagram, video saya di Youtube ada ratusan bisa dinikmati disini.

Ngobrol dengan orang yang sudah meninggal

victim

Di kantor, di pasar, di jalan, di sosmed sedang ramai dibicarakan pembunuhan sadis di Pulomas Jakarta, rupanya itu tak cukup … akun korban yang sudah meninggal pun jadi sasaran kepo atau keingintahuan masyarakat.

Polisi sibuk mencari siapa pelaku pembunuhan, sementara masyarakat sibuk mencari informasi siapa korban pembunuhan. Di akun instagram salah satu korban pembunuhan dibanjiri ratusan komentar, isinya beragam; ucapan berduka, mention ke teman lain memberi tahu, komentar, dsb. Ngobrol dengan orang yang sudah meninggal, bagaimana cara orang yang meninggal itu menjawabnya?

Jika anda meninggal, orang lain bisa menemukan info tentang anda dimana? akankah anda meninggal tanpa jejak? Dengan handphone yang anda miliki anda bisa meninggalkan banyak jejak kebaikan dengan media dan gaya yang anda suka, lewat hobby yang anda tekuni, lewat pekerjaan yang anda sukai, happy deh.

Kakek penjaga malam bergaji 600 ribu rupiah merokok 3 bungkus sehari, kalo kamu?

Suatu malam, lebih jam sepuluh di tepi jalan ibukota… mendekati tengah malam, udara semakin dingin, tak jauh dari saya duduk seorang kakek berusia lebih 55 tahun bercucu lebih dari lima, kerja jaga malam di sebuah komplek perumahan bergaji 600 ribu rupiah sebulan, sedang asik merokok kretek yang termahal di negeri ini, menampakan pipi kempotnya dengan kulit membakut tulang, kurus kering badannya, gelap kulitnya, ompong giginya. Setelah berkenalan dan menjalin keakraban sekitar 10 menit, dia berucap begini:

“Saya tahu ngerokok itu ga baik buat kesehatan, istri, anak dan cucu saya juga melarang dan meminta saya berhenti merokok … sehari saya ngerokok tiga bungkus, sejak saya masih remaja, zaman rokok masih sangat murah harganya … sebenarnya saya pengen berhenti, tapi susah banget, apalagi kalau ketemu sama teman-teman dan mereka menawarkan rokok … takut dibilang ga ngehargain persahabatan …”

Persahabatan … bisa bikin orang terus merokok, bergaul dengan pembunuh, hidup dengan penyakit yang siap mengantarkan kamu kapan saja ke rumah sakit atau ke kuburan.

Kalo kakek-kakek aja sulit menjauh dari sahabat yang perokok dan pisah dari benda putih 9 sentimeter, bagaimana buat remaja? Lalu apa artinya sekolah belasan tahun? Kemana larinya khotbah-khobah pemuka agama yang harus menyayangi diri, menghargai ciptaanNya? Orang tua gimana kabarnya?

Bau badan teman

cantik-cantik-kok-bau-badan-78bc4e5

Lama tak jumpa dengannya
Seorang pria sahabat lama
Saat berjumpa lagi kami senang bukan kepalang
Mengetahui dia ada di sekitar saya
saya berencana memeluknya dan cipika cipiki

Sayang sekali ternyata
rencana saya tak bisa terwujud
saat bersalaman hidung saya terganggu
sesuatu yang tak sedap membuat saya tak jadi memeluknya

pertemuan yang awalnya saya bayangkan seru
malah menjadi segera ingin mengakhiri
mau ngomong ga enak
membiarkan dia mengalami hal itu, kasihan

di tas saya ada beberapa botol farfum
yang selalu saya siapkan
saya pilih yang sesuai dengan mood saya
mau saya berikan beberapa kepadanya
takut beliau tersinggung

Saya segera pulang untuk mandi
dan menginventarisir persediaan sabun mandi
menghitung stok farfum
agar jika ketemu sahabat lama
kami bisa berpelukan plus cipika cipiki

Mau menghilangkan bau badan tak sedap? klik ini
Mau tetap segar sepanjang hari? simak ini
bagaimana dengan anda?
bagaimana membuat dirimu segar dan wangi?

Telolet, Bruno Mars dan Guru

Mengejutkan banyak orang, telolet jadi trending topik twitter se dunia dan saya jadi terkenang video Bruno Mars yang hits di youtube dan sudah ditonton 2,058,822,478 saat posting ini ditulis, ada kesamaan antara telolet dengan lagu dan video Bruno Mars, apakah itu.

Variatif, aneka bunyi dan warna, suara telolet itu berbeda dengan klakson konvensional yang bunyinya hanya satu suara, telolet memiliki suara beragam yang bisa dinikmati telinga dan memberi kepuasan kepada pendengarnya, sehingga pendengarnya selalu ingin mendengar telolet lagi, seperti kecanduan.

Demikian halnya dengan video Bruno Mars, kostumnya warna warni, suaranya variatif, musiknya menghentak walau kadang agak lembut, koreografi nya variatif dan membuat orang ingin menikmatinya lagi, seperti yang saya lakukan, saya secara sengaja atau kebetulan berkali-kali menikmati penampilan Mark Ronson – Uptown Funk ft. Bruno Mars.

Fenomena telolet dan Mark Ronson – Uptown Funk ft. Bruno Mars ini jika ditarik ke dunia pendidikan, khususnya bagi guru, jika seorang pendidik ingin disukai oleh peserta didik, beliau harus mengelola kelas secara variatif, penuh warna dan menyenangkan sehingga dirindukan oleh murid.

Bahwa telolet bisa mendunia adalah karena para penggemarnya mepublikasikan hasil kerjanya lewat media sosial dan menikati itu sambil terus menambah posting aneka bunyi telolet hingga makin banyak diketahui penduduk bumi. Guru harus terus mempublikasikan berbagai kegiatan yang dilakukan bersama murid dengan suka ria dan mendorong murid untuk ikut mempublikasikan interaksi belajar bersama dirinya di sekolah … soal cara? terserah anda.

Mendokumentasikan sinergi dengan teman-teman, mengisi http://trainerkita.wordpress.com

Semua berlangsung pada Desember 2016.Terima kasih atas kepercayaan smua fihak, semoga bwrmanfaat.

Sekolah Desa Mendunia

Terletak di desa berjarak ribuan kilometer dari ibukota negeri, lebih dari tiga jam perjalanan dari bandara terdekat, sekolah yang dipelosok tapi selalu bergembira menjalankan kegiatan belajar dengan cara kekinian.

Di pelajaran Bahasa Indonesia murid-murid mendapat tugas membuat cerita, makalah, puisi, essay tulisan yang diposting di blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. Murid juga membuat essay foto dan essay dalam bentuk video yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Pelajaran bahasa inggris murid ditugaskan membuat artikel promosi sekolah, promosi daerah, biografi guru, cerita murid berprestasi atau liputan kegiatan sekolah dalam bahasa inggris yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Pelajaran bahasa jepang murid ditugaskan membuat artikel promosi sekolah, promosi daerah, biografi guru, cerita murid berprestasi atau liputan kegiatan sekolah dalam bahasa jepang yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Pelajaran bahasa jerman murid ditugaskan membuat artikel promosi sekolah, promosi daerah, biografi guru, cerita murid berprestasi atau liputan kegiatan sekolah dalam bahasa jerman yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Pelajaran bahasa perancis murid ditugaskan membuat artikel promosi sekolah, promosi daerah, biografi guru, cerita murid berprestasi atau liputan kegiatan sekolah dalam bahasa perancis yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Pelajaran bahasa mandarin murid ditugaskan membuat artikel promosi sekolah, promosi daerah, biografi guru, cerita murid berprestasi atau liputan kegiatan sekolah dalam bahasa mandarin yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Pelajaran bahasa daerah murid ditugaskan membuat artikel promosi sekolah, promosi daerah, biografi guru, cerita murid berprestasi atau liputan kegiatan sekolah dalam bahasa daerah yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Guru agama di sekolah itu menugaskan murid memperagakan sholat, khotbah, mandikan jenazah, adab busana muslim, membaca quran, sholawat, dsb yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Guru PKN menugaskan murid membuat kajian etika, moral kebangsaan lainnya dalam bentuk makalah, foto dan video yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Guru olahraga menugaskan murid membuat peragaan servis bulutangkis, volley, shooting basket, mendrible bola, dsb dalam bentuk tulisan, foto dan video yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Guru produktif menugaskan murid membuat review menghasilkan suatu produk dalam bentuk tulisan, foto dan video yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb. 

Di meja guru tak ada lagi tumpukan buku  atau print out tugas murid yang harus dikoreksi guru, para guru memeriksa tugas murid menggunakan telepon genggam, laptop atau komputer sekolah atau sambil bersantai di rumah dan diperjalanan dari dan ke sekolah.

Green school tak cuma jadi slogan, tapi diterapkan dengan kesadaran penuh bahwa kertas dibuat dari kayu yang harus menebang pohon hingga membuat bumi makin gersang.

Jika sebelas guru di atas menugaskan kepada muridnya yang berjumlah 300 orang masing masing tiga kali pada satu semester, maka dalam satu tahun terdapat 11 x 300 x 3 x 2 = 19.800 yang diunggah  blog pribadi murid, instagram, steller, youtube, wattpad, dsb hingga total bisa menjadi 19.800 x 5 = 99.000 informasi yang bertebaran di jagat maya dan dirangkum dengan baik.oleh google. Silahkan hitung info sekolah itu di google jika kegairahan produktif di jagat maya sudah dimulai lebih 10 tahun yang lalu.

Kabar tentang sekolah desa itu viral di sosia media sedunia, tamu yang berkunjung ke sekolah itu kini beraneka warna kulit, beragam bahasa yang berasal dari seluruh dunia.

Sekolah kamu terlacak di google? Pernah dikunjungi tamu darimana? Apa alasan mereka berkunjung ke sekolah anda?

Pempek Palembang

Makanan khas wong kito galo, sebutan untuk penduduk kota palembang, sesuai dengan namanya merupakan makanan khas SumateraSelatan (palembang) yang terbuat dari bahan dasar ikan dan sagu. Penyajian pempek palembang selalu ditemani dengan semangkuk kuah pedas dan menggigit berwarna coklatkehitaman yang disebut dengan cuko / cuka.Menurut sejarahnya, pempek telah ada di Palembang sejak masuknya perantau Cinake Palembang, yaitu di sekitar abad ke-16, saat Sultan Mahmud Badaruddin II berkuasa dikesultanan Palembang Darussalam. Nama empek-empek atau pempek diyakini berasal dari sebutan “apek”, yaitu sebutan untuk lelaki tua keturunan Cina.

Berdasar cerita rakyat, sekitar tahun 1617 seorang apek berusia 65 tahun yang tinggal di daerah Perakitan (tepian Sungai Musi) merasa prihatin menyaksikan tangkapan ikan yang berlimpah di Sungai Musi. Hasil tangkapan itu belum seluruhnya dimanfaatkan dengan baik, hanya sebatas digoreng dan dipindang. Si apek kemudian mencoba alternatif pengolahan lain. Ia mencampur daging ikan giling dengan tepung tapioka, sehingga dihasilkan makanan baru.Makanan baru tersebut dijajakan oleh para apek dengan bersepeda keliling kota. Oleh karena penjualnya berkeliling dengan sepeda dan pembelinya sering mengejarnya dengan terburu-buru, maka dengan spontan para pelangganya sering memanggilnya dengan sebutan “pek”“sipek” “apek” (apek dalam bahasa tionghoa berarti paman) , dan sering kali diucapkan berulang menjadi “pek pek” maka makanan tersebut akhirnya dikenal sebagai pempek palembang atau empek-empek palembang.Menurut cerita lagi dahulu warga etnik tionghua mencari penghidupan di Palembang dengan cara berdagang, dan dalam upacara adat tertentu mereka menyajikan makanan denganbahan dasar ikan dan tepung tapioka (sagu) untuk keperluan adat. 

Baru kemudian pada tahun 1916, makanan itu dijual oleh seorang keturunan Indonesia bernama Sipek. Dalam perjalanannya pempek palembang sendiri mengalami banyak pengembanganmenjadi beragam jenis, seperti kapal selam, adaan, dan lenjer.

 Namun cerita rakyat ini patut ditelaah lebih lanjut karena singkong baru diperkenalkan bangsa Portugis ke Indonesia pada abad 16. Selain itu velocipede (sepeda) baru dikenal di Perancis dan Jerman pada abad 18. Walaupun begitu sangat mungkin pempek merupakan adaptasi dari makanan Cina seperti baso ikan, kekian ataupun ngohyang,mengingat pada saat ini kebanyakan pempek juga dijual oleh kaum keturunan Tionghua.Nah sekarang pertanyaan yang tidak kalah penting? 

Apa teman-teman pembaca semua sudahpernah coba makanan Pempek Palembang? Kalau belum, ini merupakan jenis makanan yang

masuk ke daftar „wajib‟ untuk anda coba, karena selain luar biasa enak, pempek palembangmemiliki nilai gizi yang tinggi.

Dalam perjalanannya pempek palembang sendiri mengalami banyak pengembanganmenjadi beragam jenis, seperti kapal selam, adaan, dan lenjer.

 Namun cerita rakyat ini patut ditelaah lebih lanjut karena singkong barudiperkenalkan bangsa Portugis ke Indonesia pada abad 16. Selain itu velocipede (sepeda) baru dikenal di Perancis dan Jerman pada abad 18. Walaupun begitu sangat mungkin pempek merupakan adaptasi dari makanan Cina seperti baso ikan, kekian ataupun ngohyang, mengingat pada saat ini kebanyakan pempek juga dijual oleh kaum keturunan Tionghoa.

Guru Cipanas yang jago nyanyi Sunda

Kami jumpa di kegiatan PGRI Cipanas 26 Nopember 2016, ternyata Pak Ade sudah posting banyak video di youtube, beberapa video melibatkan muridnya, good job Sir … lanjutkan.

Ditinggal pesawat, didelay pesawat itu rasanya …

Pengalaman ketinggalan pesawat dua kali membuat saya berusaha tiba di bandara lebih cepat dari jadwal chek inn, asik juga sebenarnya … saya bisa memilih tempat duduk di depan atau belakang, kiri atau kanan, di jendela atau gang … sesuai situasi saat itu, jika terbang pada pagi dan sore hari saya senang memilih tempat di depan sekali atau belakang sekali dekat jendela agar tak terhalang sayap pesawat saat memotret pemandangan di luar pesawat.

check-in-bandara-smb-ii-palembang Kemarin saya tiba di bandara kota pempek dengan tenggang waktu yang cukup, bahkan counter chek inn untuk penerbangan saya belum dibuka, hingga saya harus menunggu sekitar 20 menit. Sayang sekali ternyata penerbangan saya mengalami penundaan selama satu jam,  membuat saya sempat berselancar menikmati informasi dan berinteraksi dengan follower di sosial media saya.

Pengumumuan kedatangan, keberangkatan pesawat dan panggilan penumpang berkelebat mengisi ruang  di telinga puluhan atau ratusan kali, terasa banyak sekali pesawat yang berangkat menuju Jakarta, jika satu pesawat menampung sekitar 200 penumpang, maka orang yang datang ke Jakarta jumlahnya bisa ribuan orang dalam sehari hanya dari kota yang Sungai Musi disebut sebagai Laut oleh penduduk kotanya.

Untuk apa ribuan orang ke Jakarta setiap hari, demikian juga ribuan orang  yang meninggalkan Jakarta, untuk apa? kenapa saya jadi kepo?

Kemarin saya ke Jakarta untuk pulang ke rumah setelah bekerja untuk PGRI Sumatera Selatan mensukseskan acara Seminar Nasional  Pendidikan setelah sarapan dengan pempek pagi itu, kalo kamu?

 

Menjadi Guru Inspiratif melalui Budaya Literasi dan Teknologi Informasi

william-arthur-lawebdelestudiante-2

“Guru yang biasa-biasa, berbicara. Guru yang bagus, menerangkan. Guru yang hebat, mendemonstrasikan. Guru yang agung, memberi inspirasi”.– William Arthur Ward –

 

Berdasarkan data UNESCO, persentase minat baca Indonesia sebesar 0,01 persen. Sedangkan rata-rata indeks tingkat membaca di negara-negara maju berkisar antara 0,45 hingga 0,62. Kondisi ini tentu saja sangat memprihatinkan, hal ini menempatkan Indonesia pada posisi 124 dari 187 negara dalam penilaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Negara maju memiliki sumber daya manusia (SDM) yang kompeten. Manusia-manusia di dalamnya sangat gemar membaca buku. Budaya membaca mereka telah mendarah daging dan sudah menjadi kebutuhan mutlak dalam kehidupan sehari-harinya. Di masyarakat negara maju membaca sudah menjadi budaya yang diwariskan turun-temurun.

Pada Forum Pendidikan Dunia di Korea Selatan tahun 2015 dilaporkan oleh Organisasi untuk Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan (OECD) bahwa diantara negera-negara di Asia, Indonesia menempati urutan 10 terbawah. Laporan BBC menyatakan bahwa anak-anak Singapura berusia 15 tahun memimpin dalam bidang matematika dan ilmu pengetahuan, diikuti Hongkong, Korea Selatan dan Taiwan.

Guru memiliki peran penting memegang peranan yang sangat penting dalam merangsang murid untuk belajar, Guru harus menggunakan berbagai pendekatan yang mendorong murid terbiasa membaca buku-buku tyang berkualitas, menuliskan ide, pendapatnya tentang sesuatu dan memanfaatkan teknologi informasi.Read More »

Memasarkan Sekolah melibatkan murid menggunakan sosial media

Saya terkejut melihat statistik blog Saya kemarin ternyata tulisan MENJUAL SEKOLAH SEHINGGA MAKIN DIMINATI MASYARAKAT, dikunjungi oleh banyak pembaca, padahal saya menulis itu tahun 2013, kenapa? … Saat saya mencoba menduga kenapa pembaca blog saya tertarik membaca posting lama saya … teringat dialog-dialog pada Seminar atau Training-training Saya, bahwa Guru dan sekolah mungkin terlalu asik dan sibuk bekerja jadi tak ingat mengabarkan kegiatan sekolahnya, apalagi melakukan promosi.

Sesungguhnya, ketika proses belajar mengajar di kelas berlangsung, pada waktu yang bersamaan, guru dapat melakukan promosi atau memasarkan sekolah bekerja sama dengan murid-murid yang diajarnya. anak-anak Sekolah Dasar kelas tiga sudah mampu menggunakan telepon genggam berbasis android, dengan telepon genggam itu dan akses internet, murid bisa ikut serta memasarkan sekolah, bagaimana caranya?

Pelajaran Bahasa Indonesia, biasanya ada pelajaran pemahaman puisi, jika semua murid diminta memperagakan membaca puisi di depan kelas, maka waktu yang dibutuhkan akan sangat lama, dan hasilnya hanya sekedar nilai untuk kompetensi itu saja. Guru sebaiknya memberi tugas kepada murid untuk membuat video rekaman adegan saat murid membaca puisi dan mengupload di youtube, pengambilan adegan bisa dilakukan di kelas, halaman sekolah, rumah, atau dimana saja, judul video di youtubenya disarankan seperti ini:

TUGAS PUISI NOVIANTO SMKN 50 JAKARTA, 011216, GURU: UCAHYO, M.Pd.

Nama atau judul tugas video di youtube seperti di atas, mencakup nama murid, nama sekolah, tanggal uenggah video, dan nama guru yang mengajar.

Andaikan Bapak Ucahyo sebagai guru Bahasa Indonesia memberikan tugas puisi, gaya bahasa, prosa, pantun, drama, artinya ada 5 tugas yang bisa diberikan kepada murid untuk menggunggah video dengan cara di atas, maka dalam satu semester jika Pak Ucahyo mengajar 200 murid, maka ada 1.000 video di youtube yang mencantumkan nama murid, sekolah dan dirinya, dalam waktu setahun terdapat 2.000 video di youtube, Pak Ucahyo mengamati penampilan muridnya di youtube dan memberi nilai untuk kompetensi yang dimaksud. Belum lagi jika Pak Ucahyo memberi tugas menulis cerpen, puisi, prosa, resensi dan meminta kepada muridnya untuk posting di blog pribadi murid dengan teknis membuat judul yang sama dengan di atas, maka dari satu guru yang bernama Pak Ucahyo, M.Pd akan tayang ribuan input yang menuliskan nama murid, sekolah dan dirinya, sebuah promosi yang dahsyat buat murid, Pak Ucahyo dan Sekolahnya.

Pelajaran Olahraga, biasanya ada materi basket, volley, sepakbola, renang, dsb.  Guru sebaiknya memberi tugas kepada murid untuk membuat video rekaman adegan cara mendribel bola basket, cara sevis volly, cara berenang gaya dada dan mengupload di youtube, pengambilan adegan bisa dilakukan di lapangan sekolah, halaman sekolah, rumah, kolam renang atau dimana saja, judul video di youtubenya disarankan seperti ini:

TUGAS OLAHRAGA NURSELIA SMKN 50 JAKARTA, 011216, GURU: HARIADI, MM.

Nama atau judul tugas video di youtube seperti di atas, mencakup nama murid, nama sekolah, tanggal unggah video, dan nama guru yang mengajar.

Andaikan Bapak Hariadi sebagai guru Olahraga memberikan tugas basket, volley, sepakbola, renang, softbol, artinya ada 5 tugas yang bisa diberikan kepada murid untuk menggunggah video dengan cara di atas, maka dalam satu semester jika Pak Hariadi mengajar 200 murid, maka ada 1.000 video di youtube yang mencantumkan nama murid, sekolah dan dirinya, dalam waktu setahun terdapat 2.000 video di youtube, Pak Hariadi mengamati penampilan muridnya di youtube dan memberi nilai untuk kompetensi yang dimaksud. Belum lagi jika Pak Hariadi memberi tugas menulis tentang peraturan permainan basket, sejarah pencak silat di Indonesia, olahraga tradisional  dan meminta kepada muridnya untuk posting di blog pribadi murid dengan teknis membuat judul yang sama dengan di atas, maka dari satu guru yang bernama Pak Hariadi, MM akan tayang ribuan input yang menuliskan nama murid, sekolah dan dirinya, sebuah promosi yang dahsyat buat murid, Pak Hariadi dan Sekolahnya.

Ada penanaman dan penerapan beberapa karakter sekaligus dari tugas-tugas di atas, yaitu: karakter orientasi masa depan atau perencanaan, kerjasama, saling menghormati saling tolong menolong, percaya diri, kepemimpinan, dsb. karena tugas-tugas diatas harus dikerjakan bersama-sama dengan teman atau orang lain yang perlu perencanaan, kerja sama, saling menghormati saling tolong menolong, percaya diri, kepemimpinan, dsb.

Salah satu contoh video tugas murid sekolah yang tayang di youtube. Hampir semua mata pelajaran di kelas-kelas atas Sekolah Dasar, SLTP dan SLTA hingga perguruan tinggi bisa menerapkan cara ini.

Jika dari tugas dua guru diatas sebagai contoh, bisa menghasilkan 4.000 tayangan di chanel youtube murid dan ribuan lainnya di blog murid, maka andai semua guru di sekolah anda yang berjumlah 40 orang melakukan hal itu, paling tidak ada 80.000 entri di dunia maya yang bisa dilacak dengan mesin pencari google berisi promosi kegiatan belajar di sekolah Anda, selanjutnya … terserah anda.

Monas 212

monas-212

Dari akun twitter @wildan_nn saya mendapatkan foto monas yang sangat tak biasa pagi ini 2 Desember 2016, semoga kegiatan ini memberi manfaat yang baik buat Jakarta dan Indonesia.

Percakapan orang lapar

lapar-dan-berpuasa

A: eh, paspormu masih hidup?
B: wah enak tuh nasgor pagi-pagi
A: wah, budeg trus lapar jadi gawat deh
B: sayur lodeh juga gapapa
A: anjaaas, makanan melulu di otakmu
B: otak-otak juga mauuu
A: wah otaknya udah rusak parah
B: nah, setelah makan es blewah bikin seger
A: cairan otaknya udah pekat kali ya?
B: alpukat juga saya doyan
A: minta ditimpuk kali ni orang
B: kamu tahu aja kalo saya suka kerupuk
A: sue banget dah
B: eh, ikan cue itu kalo ditumis pedes pake cabe ijo enak tauuu
A: kampret dasar
B: kamu tahu orang yang bisa masak kampret?
A: tewas dah
B: yawdah, teh panas saya juga doyan

Agenda Pelatihan Dedi Dwitagama berikutnya

dwitagama-unj

berminat? silahkan kontak CP nya … ketemuan yuuuk.

Guru Desa eksis mendunia, Guru Kota takut dipenjara

Seorang Guru honor di sebuah sekolah dasar di kaki gunung yang berjarak hampir seribu kilometer dari ibukota negeri, menulis cerita tentang sekolahnya, tentang kegiatannya, tentang anak murid-muridnya, tentang lingkungan tempat tinggalnya, beliau juga mendokumentasikan pelajaran, soal-soal ulangan, ujian dan foto-foto serta video yang ingin dikenangnya di blog pribadinya.

Dia tak mengeluh saat akses internet sedang berhenti, disimpannya bahan tulisan untuk posting blognya, dan saat mendapat akses internet yang bagus guru itu memposting tulisannya sehingga guru di pinggir gunung itu dikenal oleh banyak orang seantero negeri.

Melalui mesin pencari google, guru-guru seluruh negeri bahkan yang berada di luar negeri mencari materi belajar, soal-soal, dan hal-hal lain untuk proses belajar di Sekolah Dasar. Guru pemilik blog yang tak berbayar jadi sering diundang ke berbagai forum di daerah lain hingga ke ibukota negeri dan kerap mendapat kiriman tiket pesawat dan fasilitas akomodasi di hotel berbintang, sebuah anugerah luar biasa untuk seorang guru honor di daerah terpencil. Dia menjadi narasumber pada berbagai kegiatan seminar dan pelatihan di berbagai kota di negerinya. Guru itu juga mendorong murid-murid SD nya untuk memanfaatkan teknologi informasi memberitakan kegiatan di sekolahnya.

sd-jambekumbu
Murid SDN Jambekumbu 01

Seorang guru di ibukota negeri berpenghasilan belasan juta rupiah sebulan, tak memiliki blog, tak berani menuliskan sesuatu karena takut dipenjara, dia senang berselancar membaca berbagai informasi, dia seperti berkubang di lobang yang sama puluhan tahun dan semakin tenggelam, dilupakan murid-muridnya, tak dikenal teman guru sekecamatan, apalagi dicari oleh guru di kota lain, keikutsertaannya dalam seminar-seminar atau pelatihan sebagai peserta atas undangan dinas pendidikan di kota dan profinsinya.

Betapa sia-sia fasilitas di sekolah guru yang terletak di ibukota negeri dan akses internet yang berlimpah … bahkan nama guru ibukota itu tak terlacak di mesin pencari google, nama sekolahnya pun hanya sedikit jejaknya di google.

Bagaimana dengan anda dan guru-guru di sekolah anda?