Menikmati sendiri, bukan karena terlalu lama sendiri

  
Unsur seni dalam dunia fotografi sangan tinggi nilainya, saya sangat menikmati foto di atas yang diambil oleh seorang Guru seni rupa SMAN 74 Jakarta (maaf, saya lupa nama Pak Guru itu) angle pengambilan foto itu perlihatkan fokus pada judul presentasi saya, wajah saya dan peserta Raker di sekolah itu.

Samar-samar tulisan pada slide pembuka masih terbaca … mau tahu cerita lengkap training-training saya? silahkan berkunjung kesini, tahun 2015 saya sudah berbagi di 24 sessi training, tahun 2014 saya mencatat 114 kali berbagi ide, tahun 2013 ada 125 sessi training saya, semoga bermanfaat

Robby Indra Wahyuda, meninggal di usia belia karena terbiasa merokok sejak SD

Namanya Robby Indra Wahyuda, meninggal di usia belia karena terbiasa merokok sejak SD hingga terkena kangker pita suara, dia meninggal bebera. hari yang lalu, selamat jalan anak muda, kesadaran kamu kampanyekan hidup sehat semoga hantarkan dirimu ke sorga dan peroleh ampunan Allah.

kapan anda terakhir tersenyum? kapan anda terakhir tertawa riang?

 

Anjing ini tersenyum atau tertawa lepas
hingga mulutnya terbuka lebar
lidah terjulur, muka berkerut semua

kapan anda terakhir tersenyum?
kapan anda terakhir tertawa riang?
senyum dan tertawa itu menyehatkan
karena memberi perasaan senang,
menarik otot-otot muka ke arah yang baik
sehingga memberi efek kelenturan
tampak lebih awet muda

tebarkan senyum pada setiap orang yang anda jumpai
tertawalah jika ada hal-hal yang lucu
anak sekarang bilang: “ga usah jaim keleees”
group lawak legendaris warkop DKI bilang: “tertawalah, sebelum dilarang”
senyum yuu … hmmmmmm
tertawa yu … hahahahahahaha, happy deh

Kompetisi perbaiki karakter penduduk negeri

 

Setelah mengetahui hobby anak kita, kumpulkan dengan yang punya hobby sama, berlatih dan ikutkan kompetisi di bidangnya, ulangi terus berkali-kali, lihatlah perkembangan karakter mereka, lakukan itu selama tiga tahun, maka anak kita akan sakin baik karakternya dan siap buat jadi orang dewasa yang bertanggung jawab, siap berdaing dan juara, coba deh.

Foto di atas adalah anak Kapal SMKN 29 Jakarta yang menjuarai lomba aeromodeling di Polban bandung, beberapa waktu yang lalu, selamat guys. 

Selamat Ulang Tahun Jakarta

 

Ratusan tahun umurmu
jutaan yang berharap padamu
tapi mereka terlalu nafsu kamu
hingga sering memaksamu
menyakitimu sambil bilang sayang kamu

Belum banyak yang asli setia sama kamu
merawatmu, membaguskanmu
memaksamu bersolek mencerahkanmu
harusnya yang ngurus kamu liat kota dekatmu

yang dibuatkan banyak jalur angkutan wargamu
taman-taman yang hijaukan kamu
aparat yang amankan dan lancarkan nadimu
perbanyak kereta bawah tanahmu
sedikitkan motor dan mobil di jalanmu

seperti ini, aku tahu kamu tak mau
tapi kamu tak bisa bicara pada yang mau
yang belum mau masih slalu memenangkanmu
sementara yang mau seolah menjauhimu

jayalah selalu jakartaku

Berinteraksi dengan murid di instagram

         Ketika bersantai, menikmati gadget, melihat album foto di instagram, like dan komentar dari teman, sahabat atau murid mendorong saya untuk mem balas like, komentar atau repost foto-foto yang mengispirasi, ternyata hal itu bisa jadi media komunikasi saya dengan murid-murid, mereka berterima kasih fotonya dikomentari atau di like, murid lain meminta fotonya di like juga, kami jadi akrab bukan hanya karena pelajaran, tapi karena sosial media.

Beberapa foto di atas adalah foto-foto yang membuat kami berinteraksi di dunia maya hingga dibawa ke ruang kelas, bagaimana dengan anda?

Belajar bahagia itu perlu, supaya bisa bahagia tanpa rokok & narkoba

  

Bahagia itu sederhana
Mungkin kakek di atas sangat bahagia
hanya dengan merokok

Kamu mau seperti itu?
atau seperti perempuan di bawah ini
yang hingga keriput trus merokok 

  

Karena dirimu adalah penentu
apapun yang akan kamu lakukan

Apakah di sekolah guru mengajarkan muridnya
bagaimana menikmati bahagia
hingga rakyat negeri mencari bahagia
lewat rokok atau narkoba?
bagaimana dengan anda?